Kamis, 20 Oktober 2016

Varises

Definisi
Pembuluh darah vena yang melebar dan berkelok-kelok akibat gangguan aliran darah. Ini terjadi lantaran ketidakmampuan katub vena dalam mengatur aliran darah. Akibatnya aliran darah yang seharusnya mengalir lancar ke arah jantung, mengalami hambatan dan terjadi arus balik sebagian aliran darah dalam pembuluh darah vena, sehingga pembuluh darah vena melebar dan berkelok-kelok. 


Epidemiologi
Sering dijumpai di negara Barat, menyerang sekitar 50% populasi dewasa

Etiologi
Penyebab pasti varises belum diketahui. Faktor resiko terjadinya varises antara lain :
  • Kehamilan
  • Berdiri yang terlalu lama
  • Berat badan bertambah
  • Peradangan
  • Umur
  • Pekerjaan tertentu yang kurang gerakan
Patofisiologi
Kegagalan katup vena biasanya terjadi pada sambungan safeno-moral menyebabkan peningkatan tekanan vena pada vena safena magna dengan dilatasi vena yang progesif selanjutnya dirupsi katup.

Berkurangnya elastisitas dinding pembuluh vena yang menyebabkan pembuluh vena melemah dan tak sanggup mengalirkan darah ke jantung sebagaimana mestinya. Aliran darah dari kaki ke jantung sangat melawan gravitasi bumi, karena itu pembuluh darah harus kuat begitu juga dengan dinamisasi otot di sekitarnya. Rusaknya katup pembuluh vena, padahal katup ini bertugas menahan darah yang mengalir ke jantung agar tidak keluar kembali. Katup yang rusak membuat darah berkumpul di dalam dan menyebabkan gumpalan yang mengganggu aliran darah. Peregangan pembuluh darah ini terjadi karena besarnya tekanan di dalamnya yang mengakibatkan dinding pembuluh darah menjadi lemah dan dengan demikian mudah teregang. 

Faktor Yang Dapat Menyebabkan Varises
  • Faktor keturunan
  • Kehamilan, dengan dipengaruhi oleh bertambahnya berat badan dan hormon progesteron
  • Kurang gerak
  • Merokok, kandungan di dalam rokok membuat vena menjadi kaku dan terjadi penyempitan sehingga dinding pembuluh tidak elastis lagi.
  • Terlalu banyak berdiri, berdiri terlalu lama membuat kaki terlalu berat menahan tubuh dan memperparah beban kerja pembuluh vena dalam mengalirkan darah.
  • Menderita kolesterol tinggi dan kencing manis
Gambaran Klinis
Varises bisa saja tanpa gejala apapun, tapi ada juga yang memberikan dampak, yaitu :
  • Asimtomatis
  • Rasa pegal
  • Pendarahan yang biasanya disertai trauma ringan
Varises juga dibedakan menjadi 4 stadium, yaitu :
  • Stadium 1, keluhan pada stadium ini biasanya tidak spesifik. Biasanya hanya muncul keluhan gatal, rasa kemeng, kaki mudah capek, dan kesemutan.
  • Stadium 2, pada stadium ini ditandai dengan warna kebiruan yang lebih nyata pada pembuluh darah vena
  • Stadium 3, pada stadium ini pembuluh darah vena nampak melebar dan berkelok kelok dan keluhan semakin sering dirasakan.
  • Stadium 4, pada stadium ini ditandai dengan timbulnya berbagai komplikasi antara lain, dermatitis, selulitis, dan tromboplebitis.
Penatalaksanaan
  • Pengobatan tanpa operasi :
    • Obat antivarises
    • Pengobatan menggunakan bebat elastik, kaos kaki kompresi, dan pemakaian sepatu bertumit tinggi
  • Pengobatan operasi :
    • Tindakan operasi biasanya dilakukan saat varises sudah mencapat stadium 3 atau 4. Operasi yang lazim dilakukan diantaranya: Stripping Varises, Ambulatory Phlebectomy (menghilangkan bagian varises dengan irisan kecil), dan Saphectomy.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.